Sabtu, 28 November 2009
PESAN DASAR GIZI SEIMBANG
1. Makanlah aneka ragam makanan.
Makanan aneka ragam adalah hidangan dengan menu yang bervariasi, paling sedikit terdiri dari :
Satu jenis makanan pokok.
Satu jenis lauk pauk.
Satu jenis sayuran dan buah-buahan.
2. Makanlah makanan untuk memenuhi kecukupan energi.
MENGKONSUMSI MAKANAN SECUKUPNYA DAN DI - SESUAIKAN DENGAN AKTIVITAS SEHARI-HARI
3. Makanlah makanan sumber Karbohidrat, ½ dari kebutuhan energi.
KARBOHIDRAT MERUPAKAN SUMBER ENERGI UTAMA DALAM TUBUH
4. Batasi konsumsi lemak dan minyak s/d ¼ dari kebutuhan energi.
MENGHINDARI KONSUMSI LEMAK/MINYAK YANG DAPAT BERDAMPAK BURUK TERHADAP ASUPAN
KALORI DALAM BENTUK LEMAK THD TUBUH
5. Gunakan Garam beryodium.
Merupakan garam konsumsi yang telah di+ dengan Kalium Iodat sebanyak 30-80 ppm yang diperlukan dalam pertumbuhan dan perkembangan tubuh
6. Makanlah makanan sumber zat besi.
Manfaat Zat Besi :
Untuk pertumbuhan sel darah merah.
Untuk mencegah terjadinya anemia.
Untuk meningkatkan daya tahan tubuh.
Lauk Hewani ; hati, telur, daging
Lauk Nabati : tahu, tempe, kacang-kacangan, Sayuran hijau.
7. Berikanlah ASI saja kepada bayi s/d usia 4 bulan.
ASI adalah makanan utama dan terbaik untuk bayi karena mengandung semua zat gizi yang dibutuhkan bayi sampai dengan usia 6 bulan
8. Biasakanlah makan pagi.
Apabila sesorang tidak membiasakan sarapan, maka kadar
gula darah akan mengalami penurunan, kurang tenaga,
badan menjadi lesu, keringat dingin serta kurang konsentrasi
9. Minumlah air bersih, aman yang cukup jumlahnya.
Kebutuhan air minum bagi orang dewasa minimal 2 liter/hari
Fungsi air : Mengatur keseimbangan cairan dalam tubuh.
Mengatur suhu dalam tubuh.
Melancarkan distribusi zat gizi dalam tubuh.
10. Lakukan kegiatan fisik dan olah raga secara teratur.
11. Hindari minuman beralkohol.
12. Makanlah makanan yang aman bagi kesehatan.
Perhatikan label nutrisi pada makanan kemasan, hindari makanan yang tidak jelas pembuatan nya atau cara proses pembuatannya
13. Bacalah label pada makanan yang dikemas.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar